Kamis, 18 Juli 2013

Berbahasa Sesuai Dengan Ranah Pemakaiannya


Bahasa merupakan komunikasi dasar bagi setiap orang yang ingin saling berinteraksi, baik secara lisan maupun tulisan. Begitu dekatnya kita kepada bahasa, terutama bahasa Indonesia, sehingga tidak dirasa perlu untuk mendalami dan mempelajari bahasa Indonesia secara lebih jauh. Akibatnya, sebagai pemakai bahasa, orang Indonesia tidak terampil menggunakan bahasa. Suatu kelemahan yang tidak disadari. Komunikasi lisan atau nonstandar yang sangat praktis menyebabkan kita tidak teliti berbahasa. Akibatnya, kita mengalami kesulitan pada saat akan menggunakan bahasa tulis atau bahasa yang lebih standar dan teratur. Tidak hanya pada kesulitan tersebut terakdang kita juga tidak menggunkan bahasa Indonesia sesuai rannah pemakainanya, seperti berbahasa dalam forum formal, berbahasa dengan orang tua, ataupun berbahasa dengan teman.

Bahasa Inonesia yang baik adalah bahasa indonesia yang digunakan sesuai dengan norma kemasyarakatan yang berlaku. Misalnya dalam situasi santai dan akrab, seperti di restoran, pasar, tempat arisan, dan di lapangan sepak bola hendaklah digunakan bahasa indonesia yang santai dan akrab yang tidak terlalu terkait oleh kaidah penggunaan bahasa. Jika dalam situasi formal, seperti dalam kuliah, seminar dan dalam rapat, sebaiknya menggunakan bahasa yang resmi dan formal serta sesuai dengan norma dalam berbahasa.

1 komentar:

  1. artikel yang menarik..
    silahkan baca artikel cari uang lewat ekiosku.com untuk mendapatkan cara mudah cari uang
    terimakasih

    BalasHapus